CHOICES

Kamis, 20 Juni 2013

Keindahan Goa Jepang Klungkung, Bali



Satu objek wisata alam yang unik di Bali adalah Goa Jepang Klungkung. Terdapat pada sebuah tebing di pinggir jalan antara Semarapura dan Denpasar, anda akan juga dapat menikmati suasana yang asri di sekitar goa ini.

Selain terkenal akan hasil karya seni para seniman lokalnya yang kreatif, pulau Bali pun dikenal luas memiliki objek-objek wisata alam yang tersebar di banyak titik pulau tersebut. Terkait dengan hal ini, mungkin satu lokasi yang belum begitu anda ketahui ialah Goa Jepang yang berada di kabupaten Klungkung, Bali.

Goa Jepang Klungkup yang dibuat pada tahun 1914 ini merupakan sebuah goa yang bisa dikatakan sangat unik, karena lokasinya yang berada pada sebuah tebing yang juga berdampingan dengan sebuah jalan besar yang memisahkan daerah Semarapura dan Denpasar. Kondisi dari goa di kabupaten Klungkung ini pun agak banyak sama dengan goa Jepang lainnya yang berada di Kawangkoan, Minahasa. Di sini, anda tidak akan menemukan penjaga, dikarenakan goanya memiliki begitu banyak lubang, yang berjumlah 16 buah.

Satu hal lagi yang membuat pemandangan sekitar goa Jepang ini begitu memikat ialah adanya banyak perdu yang berada pada bagian tebing atasnya. Hal ini pun membuat suasana jalan yang berada di sampingnya pun lebih teduh dan asri bagi para pengendara. Meski tidak terlihat banyak orang memanfaatkan adanya goa ini, tetapi, kondisinya sangatlah terawat. Kedalaman rata-rata dari setiap dari enam belas lubang goa yang dibuat tentara Jepang ini adalah empat meter. Jadi bagi anda yang kebetulan menuju Denpasar dari Semarapura, mampir ke goa ini adalah sebuah hal yang patut dilakukan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar